Mayat Pria Tanpa Identitas Mengapung di Pantai

Bintan, KepriDays.co.id – Warga Kecamatan Teluk Sebong dihebohkan dengan penemuan sosok mayat pria di Pinggir Pantai Pengudang, Jumat (15/3/2024).

Kasatreskrim Polres Bintan AKP MP Limbong membenarkan adanya penemuan mayat di Pantai Desa Pengudang. Mayat tersebut ditemukan oleh warga sekitar tadi pagi.

“Mayat itu tadi pagi ditemukan,” ujar AKP MP Limbong.

Mayat itu ditemukan warga dengan kondisi mengapung di laut dengan jarak 2 mil dari bibir pantai. Lalu penemuan mayat dilaporkan ke kepolisian dan langsung dilakukan evakuasi terhadap jasad korban.

Belum diketahui indetitas mayat tersebut sebab ketika ditemukan tidak ada indetitas pengenalnya.

“Belum diketahui indentitasnya, anggota sedang di lapangan masih identifikasi,” jelasnya.

Disinggung apakah mayat tersebut dari korban pembunuhan. AKP MP Limbong mengatakan belum dapat dipastikan penyebabnya. Karena saat ini masih dilakukan indentifikasi.

“Mungkin setelah di identifikasi baru kita bisa memberikan ciri ciri pasti kondisi mayat ini. Tapi untuk sementara mayat itu berjenis kelamin pria dan menggunakan celana warna biru,” katanya.

Wartawan: Ari
Editor: Roni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *