Kanal Headline Tanjungpinang

Polresta Tanjungpinang Gelar Nobar untuk Dukung Garuda Muda di Piala Asia U-23

Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Timnas Garuda Muda Indonesia telah berhasil meraih tiket untuk berjuang di semi final Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Timnas Korea Selatan pada kualifikasi babak 4 besar. Indonesia akan menantang Uzbekistan di babak semi final.

Jadwal pertandingan Semi Final Piala Asia U-23 antara Indonesia vs Uzbekistan sendiri, akan digelar pada Senin, 29 April 2024, pukul 21.00 WIB.

Untuk mendukung perjuangan Indonesia, Polresta Tanjungpinang menggelar Nonton Bareng (Nobar) Semi Final Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Lapangan Bhayangkara Mapolresta Tanjungpinang pada Senin (29/04/2024) Pukul 21.00 WIB malam ini.

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol. Heribertus Ompusunggu, menyatakan bahwa Nobar Semi Final ini diadakan untuk memberikan semangat dan dukungan penuh kepada Timnas Indonesia.

“Kami mengajak masyarakat Tanjungpinang yang ingin mendukung Timnas Indonesia bisa datang langsung ke Lapangan Bhayangkara atau di Halaman Polresta Tanjungpinang sebelum Kick Off dimulai, agar terhindar dari kerumunan dan tetap menjaga ketertiban,” kata Heribertus.

Baca Juga

Pada acara Nobar ini, Polresta Tanjungpinang juga menyediakan makanan berupa snack cemilan dan minuman bagi masyarakat Tanjungpinang yang hadir dan menonton bersama.

Kapolresta Tanjungpinang menambahkan bahwa Polresta Tanjungpinang telah mendapat izin lisensi dari pihak MNC Group untuk kegiatan penyiaran Nonton Bareng (Nobar) Piala Asia U-23 kategori non-komersial, dengan layar ukuran 8 m x 5 m.

“Kami bersyukur karena telah mendapatkan izin lisensi dari MNC Group untuk penyiaran nobar Piala Asia U-23 ini. Semoga dukungan dari masyarakat Tanjungpinang dapat memberikan semangat tambahan bagi Timnas Garuda Muda Indonesia untuk meraih kemenangan di Semi Final Piala Asia U-23,” harapnya.

Wartawan: Sutana
Editor: Roni

Share