Kanal Headline Tanjungpinang

ASN Tanjungpinang di Profiling Untuk Kebutuhan Organisasi

Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang menggelar Profiling Aparatur Sipil Negara (ASN) di Ruang Computer Assisted Test (CAT) Lt.5, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tanjungpinang, Rabu (19/11/2025).

Kegiatan ini dihadiri Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Zulhidayat, yang memberikan arahan sekaligus memotivasi kepada para ASN peserta profiling.

Zulhidayat menyampaikan, profiling ASN merupakan langkah penting untuk memetakan kompetensi, potensi, serta kebutuhan pengembangan aparatur di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungpinang.

“Melalui profiling ini, pemerintah daerah dapat memastikan penempatan ASN sesuai kemampuan dan kebutuhan organisasi, sehingga pelayanan publik dapat berjalan lebih optimal, profesional, dan efisien,” ujar Zulhidayat.

Selain itu, Zulhidayat mengatakan, profiling juga merupakan upaya pemerintah dalam membangun SDM yang profesional dan responsif terhadap kebutuhan pelayanan masyarakat, yaitu dengan memastikan bahwa setiap ASN memiliki profil kompetensi yang jelas.

Baca Juga

“Sehingga penempatan jabatan, pengembangan karier, serta peningkatan kinerja dapat dilakukan secara tepat sasaran,” kata dia.

Sementara, Sekretaris BKPSDM Kota Tanjungpinang, Said Zainal Arifin menambahkan, pelaksanaan profiling ini dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 19 sampai 21 November 2025.

Selain itu, program Profiling ASN ini meliputi penilaian kompetensi teknis, manajerial, dan sosial kultural, yang diikuti sebanyak 500 peserta yaitu terdiri dari Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, Jabatan Fungsional dan Pelaksana.

Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Tanjungpinang berkomitmen membangun tata kelola kepegawaian yang lebih profesional serta menjadi langkah strategis dalam mendukung reformasi birokrasi dan peningkatan kualitas pelayanan publik di Kota Tanjungpinang.

Editor : Roni

Share
Tags: ASN Tanjungpinang ASN Tanjungpinang di Profiling Untuk Kebutuhan Organisasi Profiling ASN Tanjungpinang