Koramil 01/TPI Ngecat Surau Nurul Yasin

Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Koramil 01/TPI dari Kodim 0315/Bintan melakukan pengecatan Surau Nurul Yasin bersama Masyarakat Kampung Bangun Sari gang Al- jakfaron RT 1 RW Kelurahan Batu 9 Tanjungpinang, Ahad (1/4/18) pukul 08.00 Wib.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Karya Bakti Koramil 01/ TPI, karena bersama rakyat TNI kuat.

Menurut Danramil 01/TPI Kapten Inf Budi Hartono kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua GP Ansor Tanjungpinang Agustian, Ketua NU dan perwakilan Kemenag Tanjungpinang.

“Bahan cat 3 kaleng dibantu oleh Dandim 0315/Bintan, kami laksanakan ini terkait karya bakti,” kata Budi.

Sementara terlihat anggota TNI dan masyarakat saling membahu melaksanakan pengecatan hingga selesai di surau tersebut. (RNN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *