Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Tanjungpinang menggelar Kemah Pemuda Kebhinekaan 2018, di Pondok Nabila, Tanjung Siambang Kelurahan Dompak.
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Tanjungpinang, Djasman mengajak masyarakat, keluarga, sekolah, kampus, dan akademisi untuk berperan aktif guna menciptakan generasi muda yang tangguh, berkarakter, memiliki jiwa kepemimpinan serta toleransi yang akan memajukan pembangunan di masa yang akan datang.
“Pemuda adalah aset nasional dan generasi penerus estafet perjuangan
serta kepemimpinan bagsa di masa mendatang. Karenanya, pembinaan pemuda secara konseptual dan terarah merupakan kewajiban dan tanggungjawab semua pihak,” tegas Djasman.
Melalui kegiatan ini, kata Djasman, diharapkan dapat menjadi wadah yang
efektif untuk merajut dan menperkuat spirit ke-Indonesia- an kita di tengah ralitas kehidupan masyarakat yang beraneka ragam suku, ras dan agama.
“Perbedaan tersebut adalah modal dan kekayaan yang di miliki bangsa Indonesia,” kata Djasman.
Oleh karena itu pemuda harus mampu bertanggungjawab dalam membina
persatuan dan kesatuan NKRI serta mengamalkan nilai-nilai yang
terkandung dalam Pancasila agar terciptanya kedamaian, kesejahteraan dan kerukunan antar anak bangsa.
“Peserta diharapkan dapat menyerap, menggali menjabarkan sekaligus
mempraktekkan makna hidup rukun dan bersatu di antara anak bangsa,” ujarnya.
Sedangkan Kepala Bidang Pemuda, Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota
Tanjungpinang, Hermawan menjelaskan bahwa maksud diadakan kegiatan ini adalah untuk memberikan edukasi, pengetahuan, dan wawasan kepada pemuda sebagai generasi penerus bangsa tentang perlunya rasa toleransi bagi sesama tanpa harus membedakan suku, ras, dan agama demi kemajuan bersama.
“Kegiatan ini diikuti 112 peserta yang berasal dari siswa-siswi SMA/SMK, Mahasiswa, OKP, dan anggota Pramuka. Mereka terbagi dalam 10 kelompok,” terangnya.
Sementara kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari, mulai 13 sampai dengan 15 Juli. Selama kemah berlangsung akan ada serangkaian perlombaan yaitu lomba senam poco-poco, lomba hasta karya, lomba pentas seni, lomba yel-yel, outbond, dan penyuluhan tentang bahaya narkoba. (RNN)