Tanjungpinang, KepriDays.co.id– Istri Walikota Tanjungpinang Ju dan Dokter yang merawat Walikota DF dipastikan positif corona, Sabtu (18/04/2020). Hal itu setelah hasil tes swab keduanya keluar dan positif.
Tim Gugus tugas pengendalian Covid-19 Tanjungpinang merilis data pasien 19 dan 20 di Tanjungpinang itu. Istri walikota Ju (53) masuk sebagai orang Positif 19 di Tanjungpinang. Dia berkaitan dengan kasus 13 atau Walikota Tanjungpinang Syahrul, yang saat ini dirawat di RSID Raja Ahmad Tabib Kota Tanjungpinang. Saat ini kondisi Ju stabil.
Kemudian positif 20 seorang laki-laki berusia 36 tahun, dengan inisial DF adalah dokter pribadi Walikota Tanjungpinang yang tinggal di Jl. Soekarno Hatta, Kelurahan Tanjungpinang Barat, Kecamatan Tanjungpinang Barat.
DF Tidak mempunyai riwayat perjalanan keluar kota dalam 1 bulan terakhir, namun yang bersangkutan merawat kasus 13
atau Walikota Tanjungpinang di rumah selama kurang lebih 1 minggu.
Kasus ini berkaitan erat dengan kasus 13 dan kasus nomor 19 sehingga dimasukkan dalam cluster yang sama. Saat ini kondisi yang bersangkutan dalam kondisi stabil.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Tjetjep Yudiyana dan Kepala Dinas Kesehatan Tanjungpinang Rustam.
Adapaun saat ini jumlah orang yang positif terjangkit virus Corona di Tanjungpinang menjadi 20 orang positif Corona. Sedangkan jumlah total di Kepulauan Riau kasus positif covid-19 menjadi 50 orang. Karena di Tanjungpinang ada 20 orang, Batam 29 orang dan Karimun 1 orang.
(iwn)