Tanjungpinang, KepriDays.co.id –Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) DPD Kepri bekerja sama dengan Polri akan menggelar kegiatan 1000 vaksin Covid-19. Kegiatan tersebut rencananya dilksanakan pada Sabtu, tanggal 13 November mendatang.
“Kegiatan akan dilaksanakan di SMAN 04, Jalan Pemuda, Tanjungpinang, mulai pukul 07:30 WIB hingga selesai”, kata Ketua IWAPI Kepri, Yuli Harmidarti SH, Jum’at, (05/11/2021), saat bincang-bincang di kedai kopi RF Bintan Center.
Ibu Yuli (panggilan akrabnya), memaparkan, kegiatan ini dilakukan karena ada gerak dari DPP IWAPI kepada daerah untuk bisa membantu pemerintah daerah mensukseskan vaksinasi supaya kita bisa terbantu melalui IWAPI.
“Oleh sebab itu IWAPI dan Polri melakukan vaksinasi serentak di seluruh Indonesia di 33 Provinsi, dibantu Nakes dari Polri 40 0rang, yaitu 30 dari Batam, 10 dari Tanjungpinang, dan acara langsung diresmikan oleh Kapolri melalui meeting zoom,” paparnya.
Adapun pendaftaran dibuka hingga Rabu, 10 November 2021 dan terbatas disediakan 1000 (seribu) orang, dengan vaksin jenis Sinovac dan AstraZeneca. Setelah vaksin, akan diberikan sembako.
Untuk Daftar,
Isi Link dibawah ini👇
https://bit.ly/DaftarVaksinIwapiKepri-Polri
Ia berharap, mudah-mudahan kedapan Kepri terbebas dari pandemi dan semakin bangkit perekonomiannya. Ini tentu juga berpengaruh kepada IWAPI sendiri, karena IWAPI memiliki UKM-UKM yang dibina.
“Insya Allah kalau Kepri sudah tuntas melakukan vaksinasi, baik dari lansia hingga anak sekolah, ekonomi kita akan bangkin lagi dibawah bapak Gubernur Ansar Ahmad, dan jadi contoh untuk daerah-daerah yang lain”, harapnya menutup perbincangan.
Wartawan: Munsyi Untung