oleh

Miris, Bendera Merah Putih Robek Berkibar di Kantor Dekranasda Kepri

Tanjungpinang, KepriDays.com – Miris terlihat Bendera Merah Putih yang menjadi simbol negara sudah robek tak terawat berkibar di Kantor Dekranasda Kepri Jalan Tepi Laut Kota Tanjungpinang, Jum’at (09/2/18).

Bahkan atas kejadian tersebut membuat Kodim 0315/Bintan turun ke lokasi dan mengecek kondisi bendera itu. Mayor Sugeng selaku Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0315/ Bintan mengatakan, melihat bendera keadaan yang sudah robek tentu tersayat hari masyarakat, karena dibalik itu ada pengorbanan luar biasa dalam mengibarkan bendera ini.

“Dari pahlawan yang mendahului kita sangat banyak pengorbanan untuk mengibarkan Bendera Merah Putih. Jadi kita yang disini harus menghormati sehingga pengorbanan pahlawan kita tidak sia- sia,” katanya.

Kemudian terlihat Kodim 0315/Bintan mengganti Bendera Merah Putih itu, karena sudah tidak layak untuk dikibarkan. “Jadi saya himbau kepada seluruh masyarakat hormatilah bendera merah putih,” ucap Sugeng.

Sementara untuk instansi dan masyarakat tidak perlu menunggu di tegur, jika melihat kondisi bendera yang sudah tidak layak kibar. “Harusnya lebih memperhatikan dan lebih sadar, karena ada laporan bendera yang tidak layak kibar sehingga kami datang ke lokasi ini,” ucapnya. (YULI)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *