Peringati Hari Sumpah Pemuda, KSK dan Karang Taruna Bantu Sembako dan Kasur

Tanjungpinang, KepriDays.co.id –Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2020, Komunitas Kita Sahabat Kepri (KSK) bekerja sama dengan Karang Taruna Kelurahan batu IX, membagikan sembako dan kasur kepada warga yang kurang mampu di kawasan Tanjungpinang, Minggu, (25/10/2020).

Ketua KSK, Rusdiana yang akrab di sapa Diana Tan, mengatakan, pembagian sembako dan kasur ini dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, yang dilaksanakan pada setiap tahunnya.

“Agar pembagian berjalan lancar, di sini kami juga membawa beberapa pemuda dan pemudi dari Karang Taruna untuk turun kelapangan,” kata Diana.

Mereka melakukan pembagian di kawsasan batu 9, batu 8, Ganet, batu 13, dan, dan akan lanjut ke daerah kota untuk pakert sembako, dam kasur.

“Untuk sembako yang dibagikan ada 60 paket, dan untuk pembagian kasur ada 20 paket, yang dilengkapi dengan 20 seprei, 20 bantal dan sarungnya, dan 20 selimut,” terangnya.

Selanjutnya, kata Diana, untuk di simpang-simpang lampu merah itu juga termasuk program mereka pada bulan ini. “Kita khususkan untuk para badut, pengamen jalanan, pengemis, pemulung, dan loper koran,” ungkapnya.

Sementara Ketua Karang Taruna, Kelurahan Batu IX, Renold Selayar menerangkan, segiatan ini sebenarnya gagasan dari KSK, dan kami dari Karang Taruna Kelurahan Batu IX mensuport setiap kegiatan yang bentuknya sosial, dimana kami siap berkontribusi.

“Diantaranya menyumbangkan tenaga dari personil-personil kami yang hari ini kami turunkan, dan mencari data-data masyarakan yang dianggap layak menerima bantuan,” kata Renold.

Renold menambahkan, kalau kegiatan di KSK sepertinya cukup luas hinga ke Bintan, namun untuk hari ini dikususkan untuk kebanyakan di kelurahan Batu IX.

Wartawan: Munsyi Untung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *