oleh

PWI Tanjungpinang Gelar Konferkot, Ini Pesan Ramon

Tanjungpinang, KepriDays.co.id -Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tanjungpinang menggelar Konferensi Kota (Konferkot) pada Selasa (14/12/2021) pagi di Hotel CK Tanjungpinang.

Dalam konferkot tersebut hadir perwakilan PWI Pusat Ramon Damora bersama Ketua PWI Cabang Provinsi Kepri Chandra Ibrahim beserta Sekretaris PWI Cabang Provinsi Kepri Anto.

Ramon mengatakan, PWI merupakan organisasi pers tertua di Indonesia. Sudah sepatutnya PWI menjadi contoh, panutan bagi wartawan se-Indonesia.

Maka dari itu, Ramon menambahkan, dalam konferkot PWI Kota Tanjungpinang, siapapun yang terpilih menjadi Ketua besarkanlah PWI.

“Besarkan PWI, kita semua keluarga besar. Saya yakin yang terpilih itulah yang terbaik,” katanya.

Sementara, Rony selaku Humas PWI Tanjungpinang mengatakan, dalam konferkot kali ini telah nampak bibit-bibit pemimpin masa depan.

“Sudah nampak ada beberapa calon yang akan maju menjadi Ketua, seperti Petahan Zakmi, ada Sekretaris PWI Amril, ada Ambok Akok dan juga Mul Akhyar senior PWI,” kata Rony.

Rony juga mengatakan, dalam Konferkot PWI Tanjungpinang sekaligus memberikan penghargaan kepada anggota PWI yang telah mengharumkan nama PWI dalam beberapa ajang lomba.

Pertama, penghargaan buat Abas selaku pemenang lomba karya jurnalistik yang diselenggarakan SKK Migas.

Kedua, penghargaan buat Ambok Akok selaku pemenang lomba karya jurnalistik yang diselenggarakan Dubes AS bekerja sama UPN Yogyakarta tentang kemaritiman.

Ketiga, penghargaan buat Asfanel selaku pemenang lomba karya jurnalistik yang diselenggatakan oleh Kejati Kepri.

Editor: Roni

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *