Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah, meresmikan Markas Komando (Mako) Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polresta Tanjungpinang di Pelantar 1 Tanjungpinang, Kamis (26/9/2024).
Peresmian ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat maritim di wilayah Tanjungpinang.
“Mako ini akan menjadi ikon tersendiri bagi Kota Tanjungpinang dan diharapkan dapat menghadirkan pelayanan nyata bagi masyarakat maritim. Saya juga berpesan kepada seluruh anggota Satpolairud agar terus menjadi garda terdepan dalam menjaga lingkungan dan ketertiban perairan,” ungkap Yan Fitri.
Diketahui, Irjen Pol Yan Fitri tiba di dermaga Pelantar 1 menggunakan Kapal Blue Oma bersama jajaran pejabat utama (PJU) Polda Kepri dari Telaga Punggur, Batam, pada pukul 10.45 WIB. Mereka disambut langsung oleh Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Budi Santosa.
Kombes Pol Budi Santosa menjelaskan, bahwa bangunan Mako Satpolairud tersebut merupakan hibah dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau yang diserahkan kepada Polresta Tanjungpinang pada 16 April 2024.
Bangunan tersebut berdiri di atas lahan seluas 144 meter persegi, dengan luas bangunan 138 meter persegi, yang pembangunannya dilakukan dalam tiga tahap dengan total anggaran sebesar Rp1,7 miliar.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kepulauan Riau atas hibah satu unit bangunan ini yang diperuntukkan bagi Satuan Polisi Perairan dan Udara Polresta Tanjungpinang. Satpolairud memiliki peran penting dalam penegakan hukum di wilayah perairan, serta pembinaan masyarakat pantai dan perairan,” ujar Budi.
Ia juga berharap dengan adanya Mako baru ini, kinerja anggota Satpolairud akan semakin meningkat, serta memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat maritim di Tanjungpinang.
Editor: Roni