KMP Bahtera Nusantara 01 Docking

Anambas, KepriDays.co.id – KMP Bahtera Nusantara 01, salah satu kapal penyeberangan yang melayani masyarakat Anambas direncanakan akan melakukan docking mulai tanggal 16 November 2024 mendatang.

Sekretaris Dinas Perhubungan dan Lingkungan Hidup (Dishub-LH) Anambas, Nurullah menuturkan, dari hasil surat yang diterima dari Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) membenarkan, KMP Bahtera Nusantara 01 akan melaksanakan docking di PT Karimun Marine Shipdyard, Kabupaten Karimun.

“Jadi kemarin itu trip terakhir Bahtera Nusantara 01. Sementara off berlayar karena docking rutin. Dijadwalkan selesai docking pertengahan Desember,” kata Nurullah, Senin (11/11/2024) semalam.

Menurut nota dinas yang dikeluarkan oleh PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), docking ini merupakan bagian dari prosedur standar untuk memastikan kondisi kapal tetap optimal. 

“Pemeliharaan berkala ini berfungsi untuk menjaga keselamatan penumpang serta meningkatkan kenyamanan dalam perjalanan laut,” terang Nurullah.

Selama docking, lanjut Nurullah, ASDP tidak mengoperasikan kapal pengganti disebabkan tidak ada kapal subsidi selain KMP Bahtera Nusantara.

“Masyarakat bisa gunakan kapal selain Bahtera Nusantara yaitu KM Bukit Raya, KM Sabuk Nusantara, KM Malahayati dan kapal ferry MV VOC Batavia atau MV Seven Star Island,” kata Nurullah.

Sementara kapal dijadwalkan tiba di galangan pada tanggal 16 November 2024, dengan proses perbaikan yang diperkirakan memakan waktu beberapa minggu.

Pemeliharaan ini meliputi pengecekan mesin, struktur kapal, serta komponen keselamatan lainnya untuk memastikan kapal dapat beroperasi kembali dengan aman.

Wartawan: Yolana
Editor: Roni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *