Operasi Patuh Seligi, Kapolres: Masyarakat Utamakan Keselamatan Berlalu Lintas

Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Operasi Patuh Seligi 2018 segera digelar oleh Polres Tanjungpinang sesuai kebijakan Mabes Polri kepada jajarannya seluruh Indonesia selama 14 hari di mulai 26 April sampai 9 Mei 2018.

Pada kesempatan itu, Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi mengatakan, kegiatan ini merupakan pencegahan dalam pelanggaran lalu lintas, dimana kegiatan ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

“Saya himbau masyarakat utamakan keselamatan berkendara, tertib berlalu lintas dan khusus pengemudi kendaraan sepeda motor gunakanlah helm standar SNI, karena mengurangi fatalitas kecelakaan di jalan raya,” katanya.

Selain itu, Ucok menambahkan, kegiatan ini merupakan sebagai bentuk kemanusiaan yang dilandasi dengan angka kecelakaan. 

“Hari ini kita mempersiapkan pasukan atau personil untuk melaksanakan operasi Patuh Seligi. pelaksanaan ini ditekankan pada keselamatan pengguna kendaraan, pengguna jalan tentunya, pengguna helm sebagai safety riding serta kelengkapan kendaraan dan surat – surat,” jelas Ucok.

Sementara dalam kegiatan operasi Patuh Seligi 2018, Ucok menambahkan, pihaknya melibatkan personil sebanyak 55 orang.

“Kita juga libatkan dari satuan TNI, instansi terkait lainnya dari Pemerintah Kota (Pemko) yang mana di dalamnya ada Dishub dan Satpol PP,” ungkap Ucok. (YULI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *