Rektor Bersyukur UMRAH Terakreditasi B

Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Rektor Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Prof. Syafsir Achlus sangat bersyukur dengan didapatkannya akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) untuk UMRAH, Selasa (26/6/18).

Rektor yang saat ini menghadiri pertemuan Joint Working Group (JWG) Indonesia Prancis Bidang Riset dan Pendidikan Tinggi di Perancis, sempat membenarkan hal tersebut ketika dikonfirmasi KepriDays.co.id.

“Betul, terimakasih atas dukungannya. Insya Allah akan terus kita perbaiki Prodi yang belum B,” katanya.

Sedangkan diketahui dari Syafsir, UMRAH memiliki 19 Prodi (Program Studi) saat ini, dan yang sudah terakreditasi B baru 11 Prodi. “8 Prodi yang masih C, karena prodinya masih baru,” katanya.

Kedepan pun, Syafsir mengatakan, pihaknya akan terus menaikkan ranking, agar bisa bersaing dengan PTN lain di Indonesia yang satu kluster. (RNN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *