Batam, KepriDays.co.id-Sinergitas TNI-Polri dan Instansi terkait di Wilayah Hukum Polsek Belakang Padang semakin diperkuat dengan dilaksanakan Apel Bersama, Senin 11 November 2019 Pukul 08.00 Wib di Mako Koramil 05 Belakang Padang.
Bahkan Bhabinkamtibmas Bersama Bhabinsa Kelurahan Kasu melaksanakan sosialisasi pentingnya penggunaan Life Jaket untuk keselamatan dalam menggunakan transportasi laut Kecamatan Belakang Padang.
Kemudian Bhabinkamtibmas bersama Bhabinsa dan Kelurahan Sekanak Raya beserta duta social Polsek Belakang Padang menyambangi warga yang sedang sakit/kurang mampu dengan membantu memberikan bantuan sembako.
Menurut Kapolsek Belakang Padang AKP Sulam, sinergitas ini juga memperkuat Bhabinkamtibmas agar selalu bersama Babinsa saling bahu membahu.
“Tujuannya agar TNI – Polri dan instansi lainnya bersinergi bahu membahu diwilayah Belakang Padang,” ucap Sulam.
Sementara, Sulam mengatakan, pihak Koramil 05 juga melaksanakan apel bersama di Mapolsek Belakang Padang, agar semakin memperkuat sinergitas ini. (*)
Editor: Roni