oleh

Dinkes Kepri Rencana Bangun Rumah Singgah buat Keluarga Pasien

Tanjungpinang, KepriDays.co.id – Pemerintah Provinsi Kepri melalui Dinas Kesehatan Provinsi Kepri bakal membangun Rumah Singgah bagi keluarga pasien yang berasal dari pulau-pulau di Rumah Sakit Umum Provinsi Kepri (RSUP) Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang pada tahun 2019 mendatang.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Tjetjep Yudayana, Rabu (4/3/18) saat menghubungi KepriDays.co.id.

“Ini merupakan amanah dan gagasan Pak Gubernur yang mengharapkan RSUP kita segera memiliki Rumah Singgah yang nantinya dapat digunakan keluarga pasien khususnya yang datang dari pulau-pulau,” ujar Tjetjep.

Selain itu, Tjetjep mengungkapkan keberadaan Rumah Singgah bagi keluarga pasien ini dirasa sangat penting ada di RSUP Raja Ahmad Tabib, dan rencana bagi keluarga kurang mampu akan digratiskan dan yang mampu disewakan oleh pemerintah.

“Untuk ruangan kamar belum ditentukan berapa banyak, nanti DED-nya pada APBD-P disiapkan. Intinya inibniat baik untuk mempermudah keluarga pasien,” ungkap Tjetjep.

Sementara saat ini, Tjetjep mengatakan, pihaknya sedang membangun fasilitas lainnya di RSUP Kepri, dan saat ini yang berjalan pembangunan Mesjid.

“Dengan begitu fasilitas di RSUP buat pasien dan keluarga pasien bisa nyaman. Mudah-mudahan ini bisa membantu masyarakat Kepri yang berobat ke Rumah sakit itu,” katanya. (RNN)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *