PDIP Dorong Soerya Respationo Calon Gubernur, Bagaimana Nasib Isdianto?

Tanjungpinang, KepriDays.co.id–Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2020 sudah didepan mata. PDI-P selaku partai yang menduduki tampuk pimpinan kursi legislatif masih mendorong figure seorang Soerya Respationo.

Sekretaris DPD PDI-P Kepri, Lis Darmansyah usai pelantikan DPRD Kepri di halaman Gedung DPRD, Dompak, Tanjungpinang, Senin, (09/09) kemarin mengatakan partai sudah berkesimpulan untuk mendorong ketua PDIP Kepri Soerya sebagai calon Gubernur pada Pemilihan Gubernur 2020.

“Yang jelas, kesimpulan partai, yang pertama adalah yang kita dorong dulu adalah Pak Suryo. Nanti Pak Suryo dengan siapa, atau siapa dengan Pak Suryo, nah itu lah namanya strategi politik,” kata Lis.

Lis melanjutkan, strategi politik itulah yang nantinya akan diikuti yang jelas siapapun harus mengikuti proses pendaftaran untuk dilakukan penjaringan, itulah yang akan digodok dalam bulan-bulan kedepan ini.

Sedangkan terkait Plt Gubernur Kepri Isdianto yang juga merupakan kader PDIP, Lis mengatakan, kalau Isdianto mengikuti mekanisme dengan mendaftar, sama juga dengan yang lain, dan siapa saja boleh mendaftar.

Namun siap yang dipilih, proses itu nantinya dibawa ke DPP, dan DPP akan mensondingkan yang mana yang akan cocok untuk pertarungan di 2020 nanti.

Untuk pasangan, Lis mengatakan, bisa saja kedua-duanya dari PDI-P, dan bisa saja berkoalisi. “Karena yang namanya mencalonkan seseorang dan menetapkan seseorang itu pasti ada strateginya. Yang paling penting doa masyarakat semuanya,” pungkasnya.

Wartawan : Munsyi Untung
Editor : Roni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *