oleh

Penerbangan di Bandara RHF Belum Normal Seperti Sediakala

Tanjungpinang, KepriDays.co.id -Meskipun Pandemi Covid-19 belum berakhir, Penerbangan melalui Bandara Raja Haji Fisabililah (RHF) Tanjungpinang, Provinsi Kepri mulai normal. Namun, belum senormal seperti sediakala.

Hal itu disampaikan Eksekutif General Manager (EGM) PT. Angkasa Pura II Bandara RHF Tanjungpinang, Bravian Bambang, Rabu (8/7/2020) kemarin saat ditemui di Bandara RHF Tanjungpinang.

“Saat ini penerbangan di bandara RHF sudah mulai normal, tetapi belum se-normal sebelum Covid-19,” ujar Bravian.

Kemarin, pada saat pandemi Covid-19 itu hanya ada penerbangan maskapai Garuda saja dan pemberangkatannya hanya seminggu tiga kali. Namun, sekarang maskapai Garuda empat kali pemberangkatan dalam seminggu.

Sedangkan, untuk maskapai Lion Air pada saat Covid-19 atau sebelum New Normal hanya mengangkut kargo. Namun, saat ini sudah mengangkut penumpang.

“Sekarang ini maskapai Lion Air sudah mengakut penumpang dan mereka setiap hari terbang dan ditambah maskapai Susi Air terbang sekali seminggu. Tapi, untuk Sriwijaya hingga saat ini belum beroperasi,” ucapnya.

Untuk rutenya, maskapai Garuda tujuan Jakarta Cengkareng, Lion Air Jakarta-Tanjungpinang dan Susi Air Tanjungpinang-Dabo Singkep, Lingga.

Initinya, lonjakan penumpang cukup signifikan. Kemarin penumpang untuk Lion Air hanya ada sekitar 15-20 orang dan sekarang hampir 40-60 orang per hari.

“Kemarin saya publish penumpang Lion Air hanya 15-20 orang, sekarang 40-60 orang dan Garuda sekitar 20 orang per hari, rata-rata sama datang dan pergi,” tutupnya.

Sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang memberlakukan New Normal pada 15 Juni 2020 lalu.

Wartawan: Amri
Editor: Ikhwan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *