Batam, KepriDays.co.id – Warga yang tinggal di Kampung Tua Tanjung Gundap Kecamatan Sagulung Kota Batam, sangat berterimakasih kepada Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad atas bantuan kelistrikan yang dibantu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri.
Tokoh Masyarakat Kampung Tua Tanjung Gundap, Umar mengatakan, bantuan dan perhatian Pak Gubernur ke kampungnya sangat besar, maka mewakili warga ia mengucapkan terimakasih.
“Sangat banyak bantuan Gubernur Kepri. Apalagi bantuan Kepri terang sangat terasa, yang 4 Ampare dengan sambungan baru listrik sebanyak 300 rumah. Terimakasih Pak Gubernur Ansar Ahmad,” ucap Umar, Rabu (12/2/2025) siang.
Umar pun berharapkan, kedepan tudak ada perubahan perhatian Gubernur Kepri ke pulau-pulau terkecil, khususnya untuk mendapat listrik.
“Harapan kami bertambahlah, jangan ada perubahan. Masih banyak yang butuh listrik di pulau kecil seperti Pulau Lance dan Pulau Sembur yang belum mendapatkan listrik,” katanya.
Sementara, Inspektur Tenaga Kelistrikan Ahli Pertama Dinas ESDM Kepri, Jufri Helmi sangat bersyukur, berkat bantuan Gubernur Kepri bisa menerangi di pulau-pulau terkecil di Provinsi Kepri.
“Pemerintah telah membantu dari segi Meteran dan Instalasi Rumah 3 Titik secara gratis, semoga dengan bantuan kelistrikan ini Kepri Terang di pulau-pulau terkecil,” ucapnya.
Editor: Roni