oleh

Jamin Keselamatan Penumpang Saat Mudik, Kapten dan ABK Kapal Dites Urine

Bintan, Kepridays.co.id – Jelang Arus mudik Idul Fitri Satnarkoba Polres Bintan melaksnakan tes urine kepada Kapten dan Anak buah kapal (ABK), Sabtu (01/1/06). Hal tersebut dilaksanakan untuk mengantisipasi adanya penggunaan maupun peredaran narkotika.

Tes urin sendiri dilaksnakan di pelabuhan Roro Tanjunguban. Mereka yang di tes diantaranya kru Speedboat Auto Bintan, Speedboat Lagoi Expres, Speedboat Sea Start 2, Speedboat Bayu Indah 2, Speedboat Bintan Mulia, Speedboat Bintan Rejeki 9, Speedboat Putra Kepri, Kapal Roro Jembatan Kapuas dan Kapal Roro KMP Barau.

Kasat Narkoba Polres Bintan AKP Nendra Madya Tias mengatakan, apa yang kita laksnakan ini untuk mengantisipasi adanya penggunaan narkoba ataupun mengantisipasi peredaran narkoa.

Selain itu, lanjut Nendra, jelang arus mudik rata-rata masyarakat memilih untuk yang menggunakan jasa kapal laut dimana sebagian masyarakat yang akan ke Batam menggunakan mobil pribadi. Jadi untuk kapten kapal dan ABK kapal hatus bersih tanpa pengaruh narkoba ataupun minuman beralkohol (Mikol).

Adapun hasil tes urine yang dilaksanakan tidak ditemukan hasil positif yang mengandung Methaphetamine (Narkoba) atau nihil.

“Setelah kita melihat hasil tes urine para kapten kapal maupun ABK kapal semuanya nihil dan bersih dari narkoba,” katanya.

Wartawan: Yuli
Editor: Ikhwan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *