4 Orang pelajar Terseret Arus Pantai Serumpun Padi Emas Trikora

Tanjungpinang, KepriDats.co.id-Dari 10 orang pelajar yang datang untuk berenang di pantai Trikora kawasan Serumpun Padi Emas, 4 orang diantaranya hanyut terseret arus pada Minggu, (02/02/2020), sekira pukul 14:30 WIB.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A, Tanjungpinang, Mu’min, melalui Kasi Ops, Eko Suorianto mengatakan, 10 pelajar tersebut berenang di tepi pantai, dan di saat ombak mulai kuat sekira pukul 14.25 WIB.

Namun 4 orang diantaranya, yakni Robinson Silaban, Delon Nofriandi, Haikal Fatra, dan Sofyan Ramadhan, berenang ke tengah, dan sekira pukul 14.30 WIB ke 4 pelajar tersebut meminta tolong kepada teman temannya yang berada di pinggir, dan teman teman korban meminta tolong kepada pengunjung pantai Trikora.

“Sekira pukul 15.30 WIB korban atas nama Delon ditemukan oleh Tim penjaga pantai dari BPBD Bintan dan di bawa ke Puskesmas Kawal, dalam keadaan sadar,” kata Eko.

Eko menambahkan, keempat orang pelajar yang hanyut tersenut adalah pelajar SMPN 7 Tanjungpnang.

Wadyawan: Munsyi Untung
Editor: Ikhwan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *